Bisa Kamu Coba: 6 Pekerjaan di Media Sosial yang Menjanjikan

Di era digital seperti sekarang, media sosial nggak hanya digunakan untuk komunikasi aja. Informasi, hiburan, hingga barang jualan ada di dalamnya. Karena itulah saat bosan atau sedang senggang, seringkali kamu mengalihkan perhatian ke media sosial.

Saking asyiknya, ada beberapa orang yang ketagihan dengan media sosial. Tapi tahu nggak, sih, kalau ada beberapa keuntungan yang bisa kamu manfaatkan dari media sosial. Salah satunya dengan menjadikan media sosial sebagai sumber penghasilan. Bahkan kamu juga bisa ngerjain dari rumah, lho, gaes!

KIra-kira, pekerjaan apa aja, ya?  Di bawah ini adalah jenis profesi di media sosial dengan penghasilan selangit!

1. Selebgram (Instagrammer)

selebgramIstilah selebriti Instagram atau yang biasa kamu kenal dengan sebutan selebgram pasti udah nggak asing lagi bagi kamu. Profesi tersebut berasal dari berbagai latar belakang. Mereka nggak hanya selebriti yang udah terkenal di layar kaca aja, lho!

Selebgram bisa seorang instagramer pecinta fotografi, traveller, penikmat kopi, penggila make-up, atau sekadar penyuka humor yang memiliki ribuan hingga jutaan followers. follower dan likes Instagram itulah yang akan mendatangkan bayaran.

Kamu yang mau jadi instagramer dan menghasilkan uang, juga bisa mencoba profesi ini. Asal Instagram kamu cukup artistik, menarik, informatif, dan inspiratif.

Jangan lupa, kualitas gambar juga harus bagus, berikan hashtag, dan promosikan akun kamu di sosial media lain. Lama kelamaan, followers-mu akan bertambah, jumlah likes-mu akan naik, dan yang berminat endorse atau paid promote bakal bermunculan. Bayarannya? Mulai dari Rp 50 ribu hingga Rp 25 juta!

2. Youtuber

youtuber

Jika sebelumnya YouTube hanya dipergunakan untuk melihat berbagai video klip ataupun cuplikan film, tapi pada beberapa tahun terakhir, YouTube mulai dimanfaatkan untuk mengisi pundi-pundi rupiah.

Yups, tren video blogger atau yang biasanya kamu kenal dengan sebutan vlogger dalam beberapa tahun ini semakin menjamur. Bahkan, profesi ini jadi cita-cita anak jaman now!Seiring itu, bermunculan pula seleb YouTube, seperti Bayu Skak, Edho Zell, Suhay Salim, Atta Halilintar, sampai Jovial dan Andovi da Lopez.

Untuk menjadi youtuber, kamu harus punya konten yang kuat. Ada yang berisi challenge, traveling, membahas makanan, cover musik, fashion, sampai beauty. Dengan animo penonton yang tinggi, kesempatan itu bisa menjadi ladang untuk menarik pengiklan.

Bayarannya pun bisa fantastis. Buat acara offline aja, seorang youtuber sukses bisa mendapatkan bayaran hingga mencapai Rp 90 jutaan, lho. Wuih!

Tertarik untuk membuat vlog, baca tip penting yang perlu kamu ketahui:

Alat-Alat yang Dibutuhkan untuk Membuat Vlog

3. Blogger

blogger

Sebelum youtuber atau selebgram, profesi blogger sudah lebih dulu populer. Yups, kamu yang hobi menulis, bisa mencoba profesi yang satu ini.  

Nah, untuk menjadi seorang blogger yang profesional, kamu perlu mempersiapkan blog kamu semaksimal mungkin, mulai dari pemilihan konten, tampilan, target pembaca, dan lainnya. 

Ada beberapa konten yang bisa kamu pilih—mulai dari kuliner, fashion, beauty, parenting, teknologi, dan masih banyak lainnya. Agar traffic blog semakin ramai alias banyak yang mampir membaca, kamu juga bisa mencoba untuk bergabung dalam berbagai komunitas blogger. Tentu aja semua hal tersebut harus didukung dengan ketelatenan dalam mengelola blog, sehingga bisa menghasilkan keuntungan.

Oya, penghasilan yang didapatkan dari blog biasanya berasal dari iklan, promosi, endorse atau kerja sama dengan berbagai pihak.

Pengen jadi blogger, baca tip penting yang perlu kamu ketahui:

10 Rahasia Jadi Blogger Sukses

4. Buzzer

buzzerKalau hobimu bermain Twitter, cobalah menjadi seorang Buzzer. Buzzer adalah pengguna Twitter dengan jumlah follower 2.000 orang atau lebih. Mengingat jumlah pengikut yang nggak sedikit, para buzzer ini dianggap efektif sebagai media promosi.

Nggak melulu selebritis, banyak juga kok perusahaan-perusahaan yang mau melakukan promosi pada akun non selebritis. Kok bisa?

Soalnya dalam hal perusahaan, buzzer yang dipercaya adalah yang dianggap berpengaruh pada audience yang spesifik dengan perusahaan itu. Misalnya seniman yang mempromosikan produk alat lukis. 

Seorang buzzer profesional akan mendapatkan gaji antara Rp 500 ribu sampai Rp 2 juta per sekali cuitnya. Woww …

Tertarik menjadi buzzer, baca tip penting yang perlu kamu ketahui:

Buzzer dan Influencer—Siapa Mereka dan Apa Pekerjaannya?

5. Influencer

sosial influencerKamu yang doyan mendukung kampanye suatu merek, ada baiknya kamu jadi social influencer atau influencer. Influencer biasanya adalah orang-orang yang memiliki blog/vlog serta media sosial.

Seorang influencer bisa saja menawarkan diri mereka untuk sebuah kampanye yang sedang dilakukan oleh merek tertentu. Ketika kampanye yang dibuat oleh influencer disetujui, mereka akan mendapatkan bayaran dari merek tersebut.

Profesi ini biasanya banyak dimanfaatkan oleh perusahaan untuk membangun citra mereka di dunia online. Kreativitas sangat penting bagi seorang influencer.

Kabarnya, influencer dengan total followers (gabungan berbagai medsos) di atas ratusan ribu, bisa meminta bayaran di atas tujuh digit rupiah, lho alias jutaan.

Tertarik dengan influencer, baca tip penting yang perlu kamu ketahui:

6. Asisten Media Sosial

admin media sosialMeski sering disebut sebagai pekerjaan sampingan, profesi sebagai Asisten Media Sosial nggak boleh dianggep remeh! Kenapaa? Soalnya, menurut Bussiness Insider, satu dari tiga belas pekerjaan sampingan dengan bayaran tinggi adalah asisten media sosial. Bayarannya sendiri mencapai lebih dari 21 dolar AS per jam.

Dengan waktu kerja yang relatif singkat, kamu akan menjadi asisten alias mengelola saluran media sosial dan membantu pemasaran konten. Seorang Asisten Media Sosial bisa bekerja untuk influencer atau bekerja untuk perusahaan.

***

Di antara kelima profesi di atas, profesi mana yang paling kamu minati, nih, gaes? Yuk, mulai dirintis dari sekarang!

 

Baca juga:

 

(Sumber gambar: trendsbuzzer.com, hopback.co.id, id.bookmyshow.com, anirudhsethireport.com, idcloudhost.com, blog.nolimit.id, propertyspark.com)

POPULAR ARTICLE
LATEST COMMENT
Allysa Kamalia Putri | 2 bulan yang lalu

ka mau tanya kalo dari smk keehatan apa bisa ngambil kedokteran hewan?

Mengenal Lebih Dekat Dengan Program Studi Kedokteran Hewan
Nina Syawalina | 2 bulan yang lalu

Kak, ada ga univ yang punya jurusan khusus baking and pastry aja?

5 Program Studi yang Cocok Buat Kamu yang Suka Makanan
AVERILIO RAHARJA | 3 bulan yang lalu

semangat terusss https://sosiologi.fish.unesa.ac.id/

5 Jurusan yang Diremehkan, Tetapi, Memiliki Prospek Kerja yang Bagus
Averilio Raharja | 3 bulan yang lalu

semoga selalu bermanfaat kontennya https://sosiologi.fish.unesa.ac.id/

5 Jurusan yang Diremehkan, Tetapi, Memiliki Prospek Kerja yang Bagus
Dibuat dan dikembangkan di Jakarta, Indonesia Hak Cipta Dilindungi 2015 - 2024 PT Manual Muda Indonesia ©
Rencanamu App

Platform Persiapan Kuliah & Karir No 1