3 Ide Sarapan Mudah, Sehat, Enak, dan Hemat untuk Anak Kos
- Jan 27, 2020
- Fitria Aisyah
Salah satu kebiasaan penting dalam memulai gaya hidup sehat adalah menyantap sarapan sebelum beraktivitas setiap harinya. Tapi, seiring bertambahnya usia (cailah), kesibukan kita pun jadi bertambah dan membuat kita sering melewatkan sarapan .
Padahal, kalau kita sarapan, nih, ya, gaes. Manfaat yang akan kita dapatkan itu banyak sekali. Misalnya saja, sarapan bisa meningkatkan fokus dan memorimu, membantumu dalam menjaga berat tubuh, serta manfaat lainnya yang bisa kamu baca di sini: 5 Alasan Kenapa Kamu Nggak Boleh Meninggalkan Sarapan Setiap Harinya!.
Memang, butuh waktu untuk menyantap sarapan setiap harinya, apalagi menyiapkannya. Tapi, kamu nggak perlu khawatir. Soalnya sarapan itu bisa dibikin gampang. Nah, untuk kamu anak kost yang nggak punya banyak waktu buat sarapan di pagi hari. Saya punya 3 ide sarapan pagi yang bisa disiapkan dengan mudah dan cepat. Tapi, tetap bikin kamu sehat dan hemat. Kenapa saya bilang begitu?
Soalnya, bahan-bahan utama dari 3 menu ini adalah buah-buahan, gaes. Jadi, selain sarapan, kamu juga bisa mendapat asupan serat dan vitamin yang cukup sebelum memulai hari-harimu. Penasaran apa saja menunya? Check this out!
1. Smoothie
Smoothie merupakan salah satu pilihan buat kamu yang butuh menu sarapan mudah, sehat, enak, dan hemat. Bahan-bahan smoothie sendiri terdiri dari buah-buahan yang memiliki tekstur padat atau sayuran hijau—yang diblender sampai halus. Well, sekilas memang mirip seperti jus biasa. Tapi, biasanya smoothie itu nggak ditambahin gula.
Cara membuat smoothie:
- Masukkan buah-buahan favoritmu (bisa pisang, mangga, stroberi, blubery, semangka, jambu biji, dan masih banyak lagi yang lainnya) atau bagi yang menyukai sayur, buah-buahan bisa diganti dengan sayur-sayuran, seperti bayam, daun seledri, sawi, dan lain-lain.
- Untuk membuat smoothie lebih mengenyangkan, kamu bisa menambahkannya dengan susu rendah lemak, madu atau yoghurt ke dalam smoothie kamu
- Masukkan semua bahan-bahan ke dalam blender sampai halus
- Sajikan tanpa disaring
Oyaa, smoothie ini nggak cuma terdiri dari satu jenis buah atau sayuran saja. Kamu bisa mencampur dua jenis buah atau dua jenis sayuran, bahkan buah dan sayuran juga bisa kamu jadiin smoothie. Perpaduan antara buah pisang dengan mangga, perpanduan buah pisang dengan baby spinach (bayam jepang), atau mangga dengan pakcoy alias sawi merupakan pilihan yang populer untuk bahan-bahan smoothie.
Kalau menu smoothie andalan saya sendiri, sih, adalah perpaduan antara buah pisang dengan stroberi yang diblender dengan susu atau yoghurt rendah lemak.
2. Salad buah
Menu yang satu ini merupakan salah satu menu sarapan yang paling gampang dibuat. Selain cepat dan mudah, kandungan gizinya pun nggak perlu diragukan lagi. Karena vitamin dalam buah-buahan sudah pasti sangat bermanfaat buat tubuh kamu bukan?
Cara membuat salad buah:
- Kamu hanya perlu memotong-motong buah-buahan kesukaanmu, lalu menaruh semuanya ke dalam satu tempat
- Sebelum menyantapnya, kamu bisa menambahkan yoghurt atau madu biar salad buahmu lebih mengenyangkan
Kalau salad buah andalannya saya, sebelum dimakan saya tambahin mayonnaise, susu kental manis dan keju parut yang super banyak.
3. Oatmeal
Oatmeal merupakan salah satu pilihan sarapan sehat yang bisa kamu sajikan dalam waktu yang singkat. Pilihlah oatmeal yang langsung siap disajikan setelah diseduh dengan air panas, ya, gaes.
Oyaa… oatmeal sendiri mengandung kandungan serat yang tinggi, lho. That’s why, sarapan dengan oatmeal sangat baik buat tubuh kamu.
Cara membuat oatmeal:
- Seduh oatmeal siap saji dengan air panas atau susu panas
- Buat yang nggak suka rasa hambar, kamu bisa menambahkan potongan buah-buahan kesukaan kamu, misalnya pisang, stroberi, buah naga, buah kiwi atau blueberi ke dalam oatmeal-mu
- Kalau ingin sedikit rasa manis, kamu juga bisa menambahkan madu murni ke dalam oatmeal
***
Nah, itu dia 3 menu ide sarapan yang mudah, sehat, enak, dan hemat dari saya—yang bisa kamu coba setiap paginya sebelum kamu berangkat ke kampus atau sebelum memulai aktivitasmu.
Ya, memang, sih, sebagian bahan-bahannya dari buah-buahan. Tapi, ide sarapan di atas kaya sekali akan vitamin dan serat yang baik untuk tubuh kamu, gaes. Ditambah menu-menu di atas itu gampang dan cepat banget buatnya. Bahkan, untuk menghemat waktu, kamu juga bisa membuatnya sejak malam hari. Kalau di tempat kos-mu ada kulkas, tinggal di simpan di kulkas dan sajikan dalam keadaan dingin, deh.
Jadi, setelah menyimak artikel ini, harusnya kamu nggak lagi-lagi melewatkan sarapan dengan alasan nggak ada waktu, ribet atau kehabisan duit, ya! Hehehe.
Selamat mencoba!
Baca juga:
(Sumber gambar: sharedappetite.com, thespruceeats.com, bbc.co.uk, chowhound.com)
gimana? udh wisuda?
Ciri-Ciri Proposal Skripsi yang Baik dan Berkualitas (dan Nggak Bakal Bikin Kamu Dibantai Dosen Penguji)ka mau tanya kalo dari smk keehatan apa bisa ngambil kedokteran hewan?
Mengenal Lebih Dekat Dengan Program Studi Kedokteran HewanKak, ada ga univ yang punya jurusan khusus baking and pastry aja?
5 Program Studi yang Cocok Buat Kamu yang Suka Makanansemangat terusss https://sosiologi.fish.unesa.ac.id/
5 Jurusan yang Diremehkan, Tetapi, Memiliki Prospek Kerja yang Bagussemoga selalu bermanfaat kontennya https://sosiologi.fish.unesa.ac.id/
5 Jurusan yang Diremehkan, Tetapi, Memiliki Prospek Kerja yang Bagus